Keindahan Pulau Uluwatu

Kamis, 19 November 2009




Uluwatu, terletak di ujung selatan pulau Bali dan mengarah ke samudra Hindia. Objek wisata Bali paling selatan ini berjarak sekitar 30 km dari kota Denpasar dan bandara Internasional Ngurah Rai. Nama Uluwatu tidak begitu asing dikalangan wisatawan yang pernah berlibur di pulau Bali.

Dari kamus bahasa Sansekerta, kata Uluwatu berasal dari kata Ulu dan Watu. Ulu berarti puncak, atas, ujung, boleh juga diartikan kepala. Watu berarti batu. Daerah uluwatu merupakan sebuah daerah yang berada di atas batu yaitu tebing batu karang yang terjal.

Keindahan pemandangan alam Uluwatu merupakan perpaduan antara luasnya hamparan laut samudera Indonesia dan tonjolan tebing batu karang terjal yang tinggi di pesisir pantai laut. Ditambah dengan pura yang berdiri kokoh di atas batu karang yang menjorok ke arah laut dengan ketinggian sekitar 50 meter.

Pura ini sarat akan nilai sejarah tentang seorang purohita, sastrawan dan rohaniwan bernama Danghyang Dwijendra. Danghyang Dwijendra adalah seorang pendeta Hindu, kelahiran Kediri, Jawa Timur. Selain itu kawasan pantai di Uluwatu terkenal dengan ombaknya yang cukup besar sangat menantang untuk pencinta olahraga air seperti surfing.

Tiap tahun event berlevel internasional selalu diadakan di pantai seputaran Uluwatu ini. Hamparan hutan perbukitan yang lestari, keindahan Pura tua dengan keunikan arsitektur candi bentarnya. Ratusan ekor serdadu kera pun akan menemani kunjungan para wisatawan, sebagai penjaga keamanan wilayah dan menjadi sebuah kesatuan yang tak terpisahkan.

Bagi para wisatawan yang bermalam di Pura mereka akan disuguhi Tarian Kecak ketika matahari terbenam. Tarian yang menggambarkan kepahlawanan para tokoh pewayangan ini akan memberikan nuansa keindahan alamiah yang tak terlupakan kepada setiap pengunjungnya. Bagi kamu yang menginginkan liburan menyenangkan dan merasakan sensasi back to nature yang menawan, uluwatu tempatnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Blog Archive

Powered By Blogger

  © Blogger template The Beach by Ourblogtemplates.com 2009 | Redesign by Jasa Pembuatan Blog Mung Bisnis

Back to TOP